Temanggung, Jawa Tengah - Antisipasi penyebaran flu burung dilakukan Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, dengan menyiapkan 49.000 dosis vaksin flu burung.
Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Temanggung, Slamet Saryono di Temanggung, Selasa, mengatakan, persediaan vaksin tersebut untuk menekan kasus flu burung di 20 kecamatan di Kabupaten Temanggung.
"Setiap petugas atau vaksinator di kecamatan akan melakukan vaksinasi di wilayah masing-masing," katanya. Pada 2011 di Temanggung ditemukan lima kasus flu burung sejalan kematian tiba-tiba 1.355 ayam milik peternak di beberapa kecamatan. Pada 2010, dari 13 kasus flu burung jumlah kematian ternak mencapai angka 1.915.
Berdasarkan data Dinas Peternakan dan Perikan Kabupaten Temanggung pada Februari 2011 dari 33.338 populasi ayam di Desa Jampirejo, Kecamatan Temanggung, terdapat 500 ayam petelur mati.
Kemudian pada Maret 2011 di Desa Tlogomulyo, Kecamatan Tlogomulyo ditemukan 600 ayam petelur mati mendadak akibat flu burung. Pada April 2011, sebanyak 115 ayam kampung di Desa Wanutengah, Kecamatan Parakan mati.
Pada Juni 2011 sebanyak 87 ayam kampung di Desa Kranggan, Kecamatan Kranggan mati dan bulan Desember 2011 sebanyak 53 ayam kampung di Kelurahan Sidorejo, Kecamatan Temanggung juga mati akibat serangan flu burung.
Menurut dia, kematian ternak mencapai angka 1.355, namun secara kuantitatif mengalami penurunan cukup signifikan dibanding 2010.
Sumber : Antara
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Cara Mudah, Cepat Dan Tanpa Resiko Membuat Uang Secara Online, Ikutan Gabung yuk ! Klik Disini !
---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Baca Juga:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar