ANTARA/Anis Efizudin/ip |
Namun, energi gunung tersebut diprediksi sudah berada di permukaan. Hal itu ditandai dengan munculnya gempa tremor, Senin (12/12).
Pengamatan dari Pos Desa Gentingsari pada Minggu (11/12) pukul 00.00 - 24.00 wib, gunung Sindoro tampak separuh. Sebagian tubuh gunung tertutup kabut.
Sedangkan suhu di pos 26-28 derajat celcius. Sementara itu, data seismik menunjukan ada lima kali aktivitas gempa vulkanik dalam (Va), lima kali gempa vulkanik dangkal (Vb), 14 kali hembusan (H), dan satu kali gempa tremor (Tr).
Prawoto, Ketua Pos Pengamatan Gunung Sindoro-Sumbing di Desa Gentingsari, Kecamatan Bansari, Temanggung mengatakan, dibanding sehari sebelumnya, Sabtu (10/12) aktifitas kegempaan terbilang menurun. Namun, katanya telah muncul gempa tremor dua kali, yakni pada Minggu (11/12) dan Jumat (9/12). (OL-11)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar